Headlines

Tips dan Trik

Feature

Travelista

» » OBJEK WISATA KALIMANTAN UTARA



Kalimantan Utara merupakan provinsi termuda di Indonesia, atau ditetapkan sebagai provinsi ke-34 oleh DPR RI pada tanggal 25 Oktober 2012 berdasarkan Undang-undang Nomor 20 Tahun 2012. Kalimantan Utara memiliki lima wilayah administrasi, yaitu satu kota dan empat kabupaten, namun belum menentukan ibu kota provinsinya. Provinsi Kalimantan Utara berbatasan langsung dengan negara bagian Sabah dan Sarawak, Malaysia Timur. Wilayah Kalimantan Utara meliputi Kota Tarakan, Kabupaten Bulungan, Kabupaten Malinau, Kabupaten Nunukan, dan Kabupaten Tana Tidung. Kalimantan Utara memiliki kekayaan alam yang luar biasa. Anda dapat menikmati wisata alam pegunungan, sungai, hutan lindung, dan air terjun. Provinsi Kalimantan Utara juga memiliki wisata pantai yang airnya jernih dengan pemandangan yang indah. Serta terdapat wisata pertanian, seperti coklat dan lada yang dapat anda nikmati bersama segarnya udara pegunungan. Selain itu anda juga dapat menikmati wisata sejarah, wisata budaya, dan wisata religi disana.

Hutan Lindung Sungai Sesayap di Kabupaten Tana Tidung

 Wisata alam disini dapat dinikmati dengan melayari sungai Sesayap menggunakan perahu. Keindahan pemandangan dan pepohonan yang tumbuh subur dapat dinikmati disepanjang sungai. Hutan lindung ini merupakan tempat berlindung dan berteduhnya berbagai hewan dilindungi seperti kera, burung dan hewan lainnya. Hewan-hewan ini berlindung pada Pohon Perengat. Pohon Perengat memiliki buah yang dimanfaatkan untuk asam. Pemandangan lain yang sangat menarik adalah ketika para nelayan yang sedang menangkap ikan dan menjala udang di sepanjang Sungai Sesayap. Sungai Sesayap terkenal sebagai daerah penghasil udang.

Obyek Wisata Gunung Putih di Kabupaten Bulungan
 
Gunung Putih Kabupaten Bulungan
Gunung ini merupakan gunung kapur berwarna putih. Memiliki keindahan alami dengan relief-relief bak pahatan seorang seniman. Gunung Putih memiliki panorama yang indah. Kita dapat menikmati pemandangannya yang menakjubkan dengan memanjat relief-relief itu sampai ke puncak. Namun jika tidak suka dengan panjat tebing, kita bisa naik dengan anak tangga yang tersedia. Pemandangan alam di puncak Gunung Putih sangat eksotis. Di gunung ini terdapat goa burung. Konon katanya masyarakat sekitar meyakini bahwa goa ini merupakan tempat tafakur/menenangkan diri Sultan Bulungan. Di Gunung Putih disajikan kesenian daerah di rumah panggung yang ada di lokasi.

 Obyek Wisata Alam Gunung Rian di Kabupaten Tana Tidung
 
Air Terjun Rian
Gunung Rian berada di Desa Safari Rian, Kecamatan Sasayap. Gunung Rian adalah hutan lindung yang sangat luas. Di tempat ini terdapat air terjun yang tinggi dan jernih. Gunung Rian memiliki potensi sebagai daerah tujuan wisata bagi masyarakat di Indonesia. Di gunung ini terdapat Air Terjun Rian. Asal mula nama Air Terjun Rian adalah karena lokasinya yang berasa di kampung Rian, Kecamatan Sesayap, Kabupaten Tanah Tidung. Air terjun ini jatuh dari bebatuan terjal dan suram. Gunung ini terdiri dari tujuh tingkatan. Tetapi hanya tingkat satu dan dua saja yang sering diramaikan oleh wisatawan.

Persemaian Inhutani di Tana Tidung

Persemaian Inhutani adalah tempat wisata yang letaknya tidak jauh dari ibukota Kabupaten Tana Tidung. Suasananya yang sangat sejuk dan nyaman menjadikan Persemaian Inhutani digunakan sebagai tempat rekreasi masyarakat. Berkunjung ke Persemaian Inhutani dapat membuat kedamaian di hati dengan keindahan panoramanya.

Obyek Wisata Sungai Nyamuk di Kabupaten Nunukan
 
Sungai Nyamuk
Di Sungai Nyamuk sebagian besar penduduknnya adalah petani yamg menggarap tanaman lada dan coklat. Daerah ini terkenal sebagai penghasil lada dan coklat. Bagi yang tertarik dengan ilmu pertanian tentu tempat ini sangat tepat untuk dikunjungi.

Obyek Wisata Batu Lamapu di Kabupaten Nunukan
 
Batu Lamapu
Obyek wisata Batu lamapu terletak di Pulau Sebatik. Di pulau ini terdapat hamparan pantai yang lua, dan  bila air laut tengah pasang disebut Batu Lumapu. Tempat ini berseberangan dengan Pulau Nunukan.

Obyek Wisata Long Bawan (Krayan)
 
Long Bawan (Krayan)
Long Bawan adalah daerah pegunungan yang berbatasan langsung dengan Sabah (Malaysia). Long Bawan ditempati oleh Suku Dayak Lundaye. Suku Dayak Lundaye memiliki Upacara Adat Nyumpai Semarang Mei Ulang. Suku Dayak juga memiliki Tarian Parisanan dan Bari Tubing. Krayan terkenal sebagai peternakan kerbau dan sebagai Lumbung Padi serta penghasil Garam Alam.
 
Obyek Wisata  Pantai Amal di Kota Tarakan
 
Pantai Anal
Saat berkunjung ke Pantai Amal, akan terasa menyenangkan ketika sambut oleh lambaian pohon-pohon nyiur di tepi pantai. Pantai Amal hanya berjarak 11 Km dari pusat kota. Pantai Amal ini berlokasi di Kampung Empat.

Obyek Wisata Sejarah Kalimantan Utara

Tepatnya di Kabupaten Bulungan terdapat wisata sejarah kerajaan Bulungan yang sangat menarik dan menambah ilmu pengetahuan.

Objek Wisata Pantai Tanah Kuning/Taman Laut Karang Tigau
 
Pantai Tanah Kuning
Obyek wisata Pantai Kuning ini sangat populer  karena keeksotisan pemandangannya. Di pantai ini terdapat pasir putih yang bersih, dengan ombak air laut yang besar. Air laut di Pantai Tanah Kuning ini memiliki air yang jernih karena belum tercemar oleh limbah perkotaan. Pantai Tanah Kuning berada di Pulau Derawan, jenis ikannya yang sangat banyak. Untuk mendatangi lokasi dapat ditempuh dari Tanjung Selor menuju obyek wisata kendaraan roda empat atau speed boat dari sungai.

Sumber : http://forum.jalan2.com

«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama

1 komentar:

  1. Saya tertarik dengan tulisan anda mengenai berbagai daerah-daerah di indonesia . Inilah cara yang baik untuk menjelajahi tempat yang indah di negara ini.
    Saya juga mempunyai tulisan yang sejenis mengenai explore indonesia yang bisa anda kunjungi di Informasi Seputar Indonesia

    BalasHapus